Cara Menyimpan Lagu di Google Play Musik Melalui Perangkat Android

Sudahkah Anda tahu bagaimana cara menyimpan lagu di Google Play Musik melalui perangkat Android? Jika belum, mari sama-sama kita bahas dan pelajari tutorial menyimpan lagu ke Google Play Musik tersebut melalui artikel Salam Tekno kali ini.

cara menyimpan lagu di google play musik

Google Play Musik adalah layanan streaming musik yang dikembangkan oleh Google. Di dalamnya, kita bisa menyimpan dan mendengarkan musik hingga 50.000 buah file tanpa biaya alias gratis.

Untuk pengguna atau member premium sendiri, kita berhak mendapatkan akses streaming lagu yang ada di katalog Google Play Musik yang mana kini telah berisi lebih dari 30 juta lagu di dalamnya.

Selain itu, dengan hanya membayar $9,99 per bulan untuk menjadi member premium, kita juga bisa membuat stasiun radio kustom kita sendiri, lho. Hebat sekali bukan?

Namun sayang, dua fitur premium tersebut saat ini belum bisa kita nikmati karena hanya masih tersedia di 58 negara saja. Negara tercinta kita Indonesia tidak termasuk ke dalam daftar tersebut.
Baca juga: Cara mendownload lagu di Google

Cara Menyimpan Lagu di Google Play Musik

Cara menyimpan lagu di Google Play Music bisa kita lakukan secara gratis karena bukan merupakan fitur premium. Namun sebelum ke tutorial, apa sih manfaatnya kita memindahkan lagu ke Google Play Music?

Cara menambahkan lagu ke Google Play Music Android bisa berfungsi untuk membackup file lagu tersebut karena nantinya akan disimpan secara online dan dapat diunduh kembali jika terjadi suatu hal yang tidak diinginkan.

Selain itu, lagu yang telah tersimpan di Google Play Musik juga bisa kita putar dan mainkan secara online pada perangkat lain yang telah login dengan akun Google dimana lagu tersebut kita simpan.

Tanpa perlu berlama-lama lagi, berikut ini adalah cara menyimpan lagu di Google Play Musik yang bisa kita praktikkan.
Kunjungi juga: Cara download lagu di UC Browser
1. Siapkan dan kumpulkan beberapa buah lagu yang ingin kita simpan ke Google Play Musik dalam sebuah folder. Sebagai informasi, Anda bisa menyimpan lagu dari YouTube yang mana tutorialnya telah saya bahas di artikel yang lain.

siapkan file lagu

2. Buka aplikasi Google Play Musik di smartphone Android kita dan izinkan untuk mengakses foto, media, dan file di perangkat.

izinkan untuk mengakses media

3. Nama folder tempat menyimpan file lagu akan muncul di Google Play Musik sebagai playlist. Buka folder tersebut.

nama folder lagu di playlist

4. Semua lagu yang telah kita siapkan sebelumnya berhasil tersimpan di Google Play Musik, dan bisa kita putar di dalamnya.

menambahkan lagu ke google play musik

Cara menyimpan lagu di Google Play Musik di atas tutorialnya memang sangat sederhana mengingat untuk saat ini di Indonesia Google Play Musik hanya berfungsi sebagai aplikasi pemutar musik biasa saja.

Mudah-mudahan dalam waktu dekat, Google Play Musik segera tersedia di Indonesia agar kita semua bisa menggunakan dan menikmati semua fitur yang telah saya jelaskan di atas secara maksimal.

Terima kasih telah berkunjung ke blog ini dan membaca tutorial cara menambahkan lagu ke Google Play Music Android. Semoga bermanfaat dan sampai jumpa di artikel menarik lainnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cek NISN New, Aplikasi Cek dan Cetak Kartu NISN Gratis untuk Android

Cara Membuat Tulisan Melingkar dan Melengkung di Corel Draw

Cara Memotong Gambar Menjadi Beberapa Bagian di Corel Draw